Jumat, 19 Agustus 2011

[Tantangan 30 hari Klub Oase] Hari 1 : Mengenal Motor


Hari 1 :  01 Agustus 2011
Alhamdulillah , kemarin pa'de berkenan memberikan sepeda motor untuk bunda. Motor diantar oleh supirnya pa'de dan kita jemput di pertengahan jalan karena pa' supir tidak tahu rumah kita.
Fadhl tentu saja senang dengan kehadiran motor ini, walau sebelumnya sudah punya motor juga, tapi ya namanya juga punya barang baru, pastilah semua heboh, ingin tahu perbedaan dan fungsi dari barang baru ini.

Melihat antusias nya Fadhl dengan motor ini, bunda tidak mau kehilangan momen. Bersama kakak-nya dibuatlah penjelasan singkat mengenai motor. Fungsi motor, perbedaan motor dan mobil, karakteristik mottor secara garis besar, tidak lupa juga bagaimana etika berkendara dan berkendara yang aman .

Bila sudah besar nanti, Fadhl harus bisa berkendara dengan tertib, sesuai dengan rambu dan peraturan lalu lintas yang sudah ditetapkan, sehingga berkendara bisa lebih aman, cepat dan menyenangkan.

Oh ya hari ini, adalah hari pertama bulan Ramadhan, Fadhl tidak sahur dan tidak berpuasa, hari ini masih menyesuaikan diri dan fadhl masih suka lupa untuk menjaga lisan dan prilaku, terutama untuk tidak makan di depan saudaranya yang sedang menjalankan ibadah puasa.
mudah2an tahun depan fadhl sudah bisa menjalani puasa dengan baik yaaaa...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditulis oleh saya, bunda dari Fadhl, sebagai catatan perjalanan sekolah kami berdua.